Menu
×

Notice

Lack of access rights - File '\images\Slide\BannerInklusi2018-Ind.png'
There are no translations available.

BannerInklusi2018-Ind

Budaya menabung adalah sebuah sikap positif yang harus ditanamkan sejak dini. Menabung merupakan kunci kesuksesan untuk masa depan, karena dengan menabung dapat membantu kita dalam mengantisipasi pengeluaran tak terduga di masa datang serta untuk memaksimalkan potensi aset yang dimiliki untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Dalam perkembangannya, pengertian menabung juga lebih luas, tidak hanya di sektor perbankan namun juga pada sektor industri keuangan non-bank seperti menabung untuk perlindungan di asuransi, menabung untuk cicilan di pembiayaan, menabung untuk hari tua di dana pensiun, menabung emas di pegadaian serta menabung saham dan reksa dana di pasar modal. Menabung yang dimaksudkan yaitu menyisihkan dana yang dimiliki untuk dapat dialokasikan pada produk keuangan yang akan memberikan manfaat keuangan di masa yang akan datang.

Akses keuangan merupakan hak dasar bagi seluruh masyarakat dan memiliki peran penting dalam meningkatkan hidup masyarakat. Salah satu pemenuhan kebutuhan layanan keuangan dari level yang paling mendasar yaitu melalui kepemilikan rekening di bank yang kemudian dapat berkembang untuk memiliki produk dan layanan keuangan lainnya. Dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia, saat ini telah terdapat berbagai produk keuangan yang dapat menjadi motor penggerak peningkatan basis tabungan masyarakat.

Berkenaan dengan hal tersebut, Otoritas Jasa Keuangan bersama dengan industri jasa keuangan telah menginisiasi “Bulan Inklusi Keuangan” dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap produk dan jasa keuangan serta akselerasi penambahan rekening produk dan jasa keuangan yang dilaksanakan sepanjang bulan Oktober tahun 2018. Bulan Inklusi Keuangan adalah kegiatan Inklusi Keuangan yang dijalankan oleh OJK, kementrian/ lembaga, Lembaga Jasa Keuangan (LJK), dan pemangku kepentingan terkait secara serentak di seluruh wilayah Indonesia selama bulan Oktober dalam rangka mencapai peningkatan inklusi keuangan yang signifikan.

Kampanye ini dijalankan serempak oleh seluruh Lembaga Jasa Keuangan dimana masing-masing LJK berlomba-lomba untuk meramaikan kampanye tersebut dengan cara memberikan promosi kepada nasabah, berbagai macam hadiah/ insentif untuk pembukaan rekening tabungan baru di bulan Oktober, serta kampanye melalui media elektronik, cetak, serta media sosial. Kampanye ini telah dilaksanakan semenjak Bulan Oktober 2016 dan telah diadakan rutin setiap tahunnya. Berbagai macam produk yang ditawarkan LJK semakin beragam sehingga membutuhkan pengenalan dan edukasi yang merata kepada masyarakat Indonesia. Salah satu tujuan dari kampanye ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia akan manfaat menabung melalui Kampanye “Ayo Menabung” yang melibatkan seluruh LJK dan OJK memiliki target sebanyak 50.000.000 (lima puluh juta) pembukaan rekening baru.

Pada tahun ini, Bulan Inklusi Keuangan memiliki tema “Sinergi Mendorong Percepatan Akses Keuangan”, yang dapat diaplikasikan dengan 3 media yaitu dengan memberikan program insentif (undian, discount, point, gimmick), Literasi dan Inklusi, dan kampanye inklusi keuangan. Dan seperti LJK yang lain, Bank Mayapada juga turut meramaikan kampanye tersebut dengan menawarkan berbagai macam program yang menarik selama bulan Oktober, dan hadiah/ insentif khusus di tanggal 17 Oktober 2018, yang telah resmi ditetapkan sebagai Hari Indonesia Menabung oleh pemerintah.

 

Bank Indonesia Otoritas Jasa Keuangan  Lembaga Penjamin Simpanan    Apple Store Googleplay-logo copy          Download myMOBILE App:
BPT.Bank Mayapada Internasional,Tbk. is registered and supervised by Otoritas Jasa Keuangan (OJK) and insured member of Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Copyright © 2014 PT.Bank Mayapada Internasional, Tbk, All Right Reserved Fee Information   |  Branch Location  Career